Jumat, 07 Juni 2013

Penerimaan Mahasiswa Baru Program Studi Kedokteran Gigi Unlam tahun ajaran 2013-2014

Posted by HIMA KG UNLAM (underconstruction) On 03.42 2 comments


Program Studi Kedokteran Gigi Universitas Lambung Mangkurat Kalimantan Selatan
membuka pendaftaran untuk mahasiswa bari tahun ajaran 2013/2014
melalui jalur SENYUM / MANDIRI

SENYUM/MANDIRI
Pendaftaran: 18 Mei s.d. 17 Juli 2013
Ujian tulis:22-23 Juli 2013
Tes psikologi/tes bakat: 24 Juli 2013
Pengumuman: 5 Agustus 2013
Pemeriksaan kesehatan: 12-16 Agustus 2013
Daftar ulang: 21-30 Agustus 2013

PROGRAM PERSIAPAN BELAJAR (P2B) :  2-3 September 2013
PERKULIAHAN                                           :  4 September s.d. 24 Desember 2013


PROGRAM SELEKSINYA UNLAM MANDIRI (SENYUM) TAHUN 2013

       Pada penerimaan mahasiswa baru oleh Perguruan Tinggi Negeri (PTN) tahun akademis 2013/2014 terdiri atas :

a.       Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN)
Seleksi ini merupakan pola seleksi nasional berdasarkan penjaringan prestasi akademik (PPA) dengan menggunakan nilai rapor, prestasi lainnya, dan lulus Ujian Nasional (UN) 2013 , biaya pendaftaran menjadi tanggung jawab pemerintah.

b.      Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN)
Seleksi ini merupakan  seleksi melalui jalur Ujian Tulis dan biaya ditanggung oleh peserta.

c.       Seleksi Mandiri Perguruan Tinggi Negeri
Seleksi ini merupakan Seleksi yang dilaksanakan oleh masing-masing Perguruan Tinggi Negeri. Dalam hal ini UNLAM menamakan dengan Seleksinya Unlam Mandiri (SENYUM), yang pelaksanaannya melaalui jalur ujian tulis dan biaya ditanggung oleh peserta

        UNLAM akan menerima 1.697 mahasiswa baru Program S1 yang dilakukan melalui Program Seleksinya Unlam Mandiri (SENYUM). Program Seleksinya Unlam Mandiri (SENYUM) Universitas Lambung Mangkurat berasal dari SMUT yang berubah bentuk dari PMDK. SENYUM dilaksanakan atas dasar Peraturan Pemerintah, system penerimaan mahasiswa baru program sarjana pada perguruan tinggi dilakukan melalui seleksi secara nasional dan bentuk lain.

       Seleksi penerimaan mahasiswa baru melalui Program SENYUM pada tahun 2013 adalah seleksi penerimaan yang dperuntukkan siswa lulusan tahun 2011, 2012 dan tahun 2013 dan dilaksanakan melalui ujian tulis dengan persyaratan :

1.       Bagi semua peminat program studi di Fakultas Kedokteran dan Program Studi Farmasi di Fakultas MIPA dilakukan psikotes dan tes bakat untuk yang memilih program studi yang ada di Fakultas Teknik
2.       Setelah dinyatakan lulus / diterima, semua calon diwajibkan mengikuti Tes Kesehatan dan Nafza yang jadwalnya akan ditentukan kemudian oleh Universitas.


PERSYARATAN CALON
Ketentuan Umum

1.       Warga Negara Indonesia atau Warga Negara Indonesia Keturunan Asing yang  ketentuan dengan Surat Bukti Kewarganegaraan.
2.       Memiliki ijazah bagi siswa angkatan tahun 2011, tahun 2012 dan angkatan tahun 2013
3.       Sehat jasmani dan rohani, berkelakuan baik dan tidak terlibat dalam penggunaan dan peredaran narkoba
4.       Tidaak buta warna untuk kelompok eksakta (disarankan untuk memeriksakan diri sebelum mendaftar)

BIAYA SELEKSI

Mulai tahun akademik 2013/2014 , biaya seleksi merupakan penerimaan Negara bukan pajak (PNBP), maka penerimaannyaa harus melalui satu pintu (One Gate Policy). Biaya tersebut meliputi :

1.       Biaya Pendaftaran
Unlam Mandiri (SENYUM) tahun 2013 per siswa sebesar Rp 200.000,00 (Dua ratus Ribu Rupiah)
Dibayar saat pengajuan pendaftaran secara online dating ke Bagian BAAK dan disetor melalui Rekening Giro Bankk BTN atas nama Universitas Lambung Mangkurat pada : BANK BTN BANJARMASIN Nomor Rekening “00000010-01-30-000888-8” 
2.       Biaya Pembayaran Psikotest untuk pilihan Program Studi yang ada di Fakultas Kedokteran dan Farmasi Fakultas MIPA dan Tes Bakat bagi yang memilih semua Program Studi yang ada di Fakultas Teknik untuk penerimaan jalur SENYUM tahun 2013 adalah sebesar Rp 200.000,00 (dua ratus ribu rupiah) dengan tempat pembayaran di Panitia SENYUM BAAK UNLAM Banjarmasin.
3.       Biaya pemeriksaan kesehatan / NAFZA (setelah dinyatakan lulus seleksi akademis dan dibayar pada saat pemeriksaan) :
a.       Eksakta – Kedokteran            : Rp 195.000,00
b.      Eksakta – Non eksakta           : Rpp 115.000,00
c.       Non Eksakta                           : Rp 105.000,00

Semua pembayaran biaya Psikotes, Tes Bakat dan Pemeriksaan Kesehatan / NAFZA dibayarkan melalui rekening atas nama Universitas Lambung Mangkurat pada Rekening Giro Bankk BTN atas nama Universitas Lambung Mangkurat pada : BANK BTN BANJARMASIN Nomor Rekening “00000010-01-30-000888-8”



JADWAL PENDAFTARAN

Pendaftaran diatur dengan ketentuan sebagai berikut :

1.       Pendaftran SENYUM 2013 Tanggal 20 Mei sampai dengan 17 Juli 2013
2.       Ujian tertulis tanggal 22 Juli dan 23 Juli 2013
3.       Tes psikologi / tes bakat tanggal 24 Juli 2013
4.       Pengumuman tanggal 5 Agustus 2013
5.       Pemeriksaan kesehatan / tes NAFZA tanggal 12 Agustus 2013 sampai dengan 16 Agustus 2013
6.       Daftar ulang SENYUM tanggal 19 Agustus 2013 sampai dengan 24 Agustus 2013


PENDAFTARAN

Pendaftaran dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut :

1.       Calon peserta terlebih dahulu menyetorkan biaya pendaftaran ke Rekening Bank BTN
2.       Bukti setor dapat ditukarkan dengan Formulir Pendaftaran SENYUM dari Rektorat BAAK Universitass Lambung Mangkurat Banjarmasin untuk diisi dan dikembalikan kepada Panitia dengan membawa dokumen yang diperlukan yaitu :
a.       Fotocopy raport semester 5 yang dilegalisir oleh sekolah bagi siswa tahun 2013
b.      Fotocopy Ijazah dan UAN yang dilegalisir sebanyak 1 (satu) lembar untuk lulusan tahun 2011 dan 2012
c.       Kartu identitas diri
d.      Psfoto terbaru ukuran 3x4 cm sebanyak 2 (dua) lembar


SELEKSI

Seleksinya Unlam Mandiri (SENYUM) dilakukan melalui Ujian Tulis dengan materi ujian :

a.       Kelompok Saintek : Kimia, Biologi, Fisika, Matematika dan Bahasa Inggris
b.      Kelompok Soshum : IPS Terpadu, Matematika Dasar dan Bahasa Inggris


    PELAKSANAAN SENYUM TAHUN 2013

Pada pelaksanaan SENYUM tahun 2013 dimulai dengaan kegiatan sosialisasi yang dilaksanakaan dari tanggal 1 Mei 2013 sampai dengan 15 Maei 2013. Pelaksanaan Ujian Tulis SENYUM adalah 22 Juli sampai dengan 23 Juli 2013, dilanjutkan dengan pelaksanaan Psikotest (bagi peminat seluruh program studi Fakultas Kedokteran dan Farmasi untuk Fakultas MIPA) yang dilaksanakan pada tanggal 24 Juli 2013.


TEMPAT UJIAN SENYUM 2013

1.       Pelaksanaan ujian tulis / tes akademik untuk seluruh pilihan program studi dilaksanakan di Kampus UNLAM Banjarmasin Jl. Brigjen H. Hasan Basry Banjarmasin

2.       Pelaksanaan psikotest untuk semua Program Studi yang ada di Fakultas Kedokteran, Program Studi Farmasi untuk Fakultas MIPA dan tes bakat untuk Fakultas Teknik dilaksanakan di Kampus UNLAM Banjarmasin Jl. Brigjen H. Hasan Basry Banjarmasin

3.       Sedangkan pelaksanaan tes kesehatan / NAFZA dilaksanakan di Fakultas Kedokteran UNLAM Banjarbaru.


2 komentar:

mau tanya,,,,!!!!! kata teman saya kemarin Pada jalur mandiri/senyum ini dapat memilih 2 pilihan study,,,,,, yang saya tanyakan adalah apakah boleh memilih campuran antara sainstek dan soshum seperti SBMPTN kmarin,,,!!!! mohon jwbnx,,,,

Selamt siang. Saya mau tanya bagaimana mendaftarkan diri di fakultas kedokteran gigi UNLAM untuk jalur snmptn 2014. Karena tadi pas mau daftar di account resmi pendaftaran snmptn, untuk fakultas kedokteran hanya ada 4 yaitu pendidikan dokter, perawat, psikologi dan SKM saja, tidak ada fakultas kedok. gigi. Sedangkan yang pernah saya baca bahwa di UNLAM terdapat 5 fakultas kedokteran, termasuk kedok. gigi. Mohon jawabannya, terimakasih.

Posting Komentar